Katafakta.id – Jakarta Timur – Polisi menangkap seorang pelaku tawuran di Jalan Cipinang Jaya II E, Kelurahan Cipinang Besar Selatan, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur.
Tawuran yang terjadi pada Rabu (31/3) dini hari itu menyebabkan satu pemuda tewas.
Dilansir dari Kompas.com, Jajaran Polsek Jatinegara akan bekerjasama dengan Polres Jakarta Timur bersama melakukan edukasi dan sosialisasi agar tak lagi terjadi hal yang dinilai merugikan tersebut.
Edukasi dan sosialisasi dilakukan jajaran Polsek Jatinegara dengan memanggil ketua RT, RW, camat, bahkan Danramil guna mencegah konflik berkepanjangan.
“Yang jelas tersangka sudah kami amankan satu orang berinisial D. Kami proses sesuai hukum untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya,” tutur Erwin.
Tawuran dua kelompok remaja terjadi di Jalan Cipinang Jaya II E terjadi pada Rabu dini hari
Erwin mengatakan, satu pemuda tewas dalam tawuran tersebut.
“Korban ada dua, satu meninggal dunia atas nama Cahyadi dan satu luka berat atas nama Fajar,” kata Erwin.
Dari hasil penyelidikan sementara, tawuran dipicu saling ejek antara dua kelompok tersebut.
“Informasi yang beredar ada pesta ulang tahun, saling ejek, kemudian berujung pada tawuran yang menyebabkan orang meninggal dunia,” kata Erwin.
sumber: Kompas.com