KATAFAKTA, JAKARTA – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah menyiapkan anggaran sedikitnya Rp 3 trilyun untuk penanganan wabah Corona. Hal ini diungkapkan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat menyampaikan laporan kepada Wakil Presiden Maruf Amin, Kamis (2/4/2020).
“Kami sendiri di DKI Jakarta kita sudah mengalokasikan Pak saat ini, yang sudah dialokasikan Pak sampai dengan bulan Mei itu sebesar Rp 3,032 triliun,” kata Anies kepada Ma’ruf Amin.
Kata Anies, anggaran sebesar Rp 1,032 trilyun sudah tersedia saat ini. Di bulan Mei mendatang anggaran tambahan akan disiapkan.
“Jadi per hari ini ada Rp 1,032 triliun, lalu ditambah Rp 2 triliun sampai dengan bulan Mei. Jadi, sudah ada Rp 3 triliun yang kita alokasikan untuk penanganan COVID. Bila ini berkepanjangan, tentu kita akan tambah lagi anggarannya,” sebut Anies.
Anies mengatakan pihaknya bisa melakukan realokasi anggaran dengan cepat karena Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian juga cepat membuat surat edaran yang mengizikan pemerintah daerah mengatur ulang APBDnya untuk kepentingan penanganan wabah Covid-19. (***)
Muhamad Usman