Hukum dan Kriminal

Alami Kecelakaan Beruntun, 3 Unit Mobil Rental Yang Digunakan Kunker Kepala BAPANAS Rusak Parah. Tidak Mau Tanggung Jawab

Jakarta – Kunjungan Kerja Kepala Badan Pangan Nasional (BAPANAS) dan rombongan ke Jambi beberapa hari yang lalu menuai sorotan banyak pihak, Lantaran merugikan pelaku usaha rental di Jambi senilai ratusan juta rupiah

Pemilik rental CV Fajar Usaha Group (CV FUG) menerangkan bahwa penyebab kerugian tersebut adalah kecelakaan beruntun rombongan Badan Pangan Nasional yang mengakibatkan kendaraan roda empat (mobil rental) sebanyak 3 Unit rusak parah, sampai hari ini tidak ada pertanggung jawaban dari pihak BAPANAS danterkesan lepas tangan

Melihat kejadian tersebut, kelompok Pemuda dan Mahasiswa yang tergabung dalam Jaringan Mahasiswa Hukum Indonesia (JMHI) berencana akan mengawal kasus tersebut sampai pemilik rental CV Fajar Usaha Group (CV FUG) mendapatkan Haknya sebagaimana mestinya

“Kami sudah melakukan konsolidasi nasional dan berdasarkan kesepakan rapat, hari Jumat yang akan datang kami akan melangsungkan aksi unjuk rasa di kantor pusat Badan Pangan Nasional (BAPANAS) dan Istana Negara” tegas Bung Abdullah Kordinator Lapangan di depan awak media (16/07/24)

Saat di tanya, apa tuntutan JMHI.? Abdullah menegaskan tuntutannya ada tiga yaitu
1. Mendesak kepala BAPANAS untuk segera melakukan ganti rugi terhadap CV. FAJAR USAHA GROUP (Pemilik Rental) atas rusaknya 3 unit Mobil (1Unit Fortuner, 1 Unit Pajero dan 1 Unit Innova Reborn) akibat kecelakaan Beruntun yang dirental saat melakukan kunjungan dinas di Prov. Jambi, ditaksir kerugian sebesar -+ Rp.200 Juta

2.Mendesak Presiden Jokowidodo untuk memberikan teguran keras terhadap Kepala BAPANAS yang diduga tidak melakukan ganti rugi terhadap CV. FAJAR USAHA GROUP

3. COPOT BPK. ARIEF PRASETYO ADI SEBAGAI KEPALA BADAN PANGAN NASIONAL

Show More

Related Articles

Back to top button