Daerah

KOPERTAIS Wilayah XIII Jambi Lakukan Kunjung Kerja ke UNISBA

 

Jambi. KataFakta

Koordinator Perguruan Tinggi Agama Islam Swasta (KOPERTAIS) Wilayah XIII Jambi melaksanakan Working Visit (Kunjungan Kerja) ke Universitas Islam Batang Hari (UNISBA). Kunjungan ini merupakan bagian dari program pembinaan KOPERTAIS terhadap Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) di wilayah kerjanya, 15/05.

Rombongan KOPERTAIS Wilayah XIII Jambi dipimpin langsung oleh Koordinator, Prof. Dr. H. Kasful Anwar US, M.Pd, didampingi oleh Sekretaris, Dr. H. Jamrizal, M.Pd, serta sejumlah staf terkait. Kunjungan ini dilaksanakan berdasarkan Surat Tugas Koordinator Nomor: 301/Korwil.XIII/KP.01.2/05/2025 tentang Kunjungan Kerja, Monitoring, dan Evaluasi PTKIS Wilayah XIII Jambi.

Rektor UNISBA, Dr. Ansori, S.Pd.I., M.Pd.I, menyambut baik kedatangan rombongan KOPERTAIS. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi atas bimbingan dan pembinaan yang selama ini diberikan oleh KOPERTAIS Wilayah XIII Jambi.
“Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Koordinator, Sekretaris, serta seluruh jajaran KOPERTAIS yang senantiasa mendukung peningkatan kualitas pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi di UNISBA”

Ketua Badan Pengurus Yayasan Pendidikan Islam Batang Hari, Drs. H. Mohd. Damiri, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyatakan komitmen yayasan dalam mendukung pengembangan pendidikan tinggi Islam di Jambi, khususnya pada UNISBA.

Koordinator KOPERTAIS Wilayah XIII Jambi, Prof. Dr. H. Kasful Anwar US, M.Pd, menjelaskan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk menyelaraskan langkah bersama guna meningkatkan daya saing PTKIS di wilayah Jambi.
“Kami ingin memastikan bahwa seluruh PTKIS di bawah binaan KOPERTAIS dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi nyata bagi kemaslahatan umat dan bangsa” .

Sementara itu, Sekretaris KOPERTAIS, Dr. H. Jamrizal, M.Pd, menambahkan bahwa rangkaian kunjungan kerja ini dimulai dari UNISBA dan akan berlanjut ke sejumlah kampus lain sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Kunjungan kerja ini diharapkan dapat mempererat sinergi antara KOPERTAIS Wilayah XIII Jambi dengan PTKIS dalam upaya peningkatan mutu pendidikan tinggi Islam. UNISBA sebagai tuan rumah menyampaikan komitmennya untuk terus berbenah dan bersinergi dengan seluruh pemangku kepentingan.(415)

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button